Cara Hapus / Menghilangkan Windows Boot Manager Saat Booting Windows

Menghilangkan tampilan Windows Boot Manager saat booting di Windows bukanlah suatu perkara yang sulit, biasanya ini terjadi karena adanya OS lebih dari 1 atau istilahnya DualBoot, TripleBoot dst. dan ada kalanya ini terjadi pada PC / Laptop single OS seperti yang baru saja saya alami, tapi cara penanganan / menghilangkannya sama.

Tampilan Windows Boot Manager


Ada beberapa cara untuk menghilangkan tampilan Windows Boot Manager diantaranya dengan CMD (Command Prompt), melalui System Setting atau dengan bantuan Aplikasi.
Dan yang ingin saya bahas disini yaitu dengan cara masuk System Setting karena cara ini mudah dan gak perlu instal apl dsb.

Cara Menghilangkan Windows Boot Manager Saat Booting Windows 7

  • pertama klik Start / tombol Windows > klik kanan pada Computer > Properties
Windows Boot Manager Properties
  • Advanced system setting

Setting Windows Boot Manager
  • Kemudian pilih Advanced > klik Settings... pada Startup and Recovery

Hapus Windows Boot Manager

  •  Uncheck / hilangkan centang pada Time to display list of operating system > OK
Jika anda menggunakan PC / Laptop dengan dualBoot / TripleBoot maka pada Default operating system pilih OS yang ingin digunakan, contoh disini cuma sinle OS jadi gak ada pilihan.


Menghilangkan Windows Boot Manager


  • Restart Kompi / Laptop anda dan lihat hasilnya.